Cara Membuat Urap Kelapa Lezat dan Menyehatkan

cara-membuat-urap-kelapa

Pada artikel kali ini kita akan membahas tentang cara membuat urap kelapa, lengkap dengan langkah-langkah dari awal hingga akhir. Simak pembahasannya sampai akhir ya!

 

Cara Membuat Urap Kelapa

cara-membuat-urap-kelapa

Urap-urap ialah hidangan yang mirip salad tatepi versi tradisional. Terdiri dari bermacam sayuran yang direbus, kemudian dicampur dengan bumbu kelapa parut yang mempunyai cita rasa yang khas. Urap kelapa memiliki rasa yang lezat dan tentunya menyehatkan, sebab terdiri dari beberapa sayuran yang baik untuk kesehatan.

Urap kelapa bisa dibuat dengan mudah dan tentunya dengan bahan-bahan yang mudah di temukan. Berikut ini cara membaut urap kelapa :

Bahan-Bahan :

  • 100 gram tauge
  • Kembang kol secukupnya dengan potongan sesuai selera
  • 1 buah kacang panjang yang dipotong-potong
  • 1 ikat daun bayam
  • 2 buah wortel yang diiris sesuai selera
  • 1 ikat daun sawi yang dipotong-potong

Bahan Bumbu Kelapa yang digunakan :

  • 1 buah kelapa muda diparut
  • 3 siung bawang merah yang dihaluskan
  • 5 buah cabai rawit yang dihaluskan
  • 3 siung bawang putih yang dihaluskan
  • 3 cm kencur yang dihaluskan
  • 1 lembar daun jeruk
  • Gula secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Kaldu ayam bubuk secukupnya

Cara Membuat :

1. Siapkan semua bahan-bahan, bersihkan bahan dengan air bersih mengalir. Kemudian rebus semua sayuran sampai matang dan empuk sempurna, lalu sisihkan.

2. Haluskan semua bumbu kelapa, lalu campurkan bersama dengan kelapa muda yang sebelumnya sudah diparut.

3. Kemudian bumbu kelapa tadi dibungkus dengan menggunakan daun pisang, lalu sematkan tusuk gigi supaya bungkusan tersebut tidak tumpah.

4. Selanjutnya siapkan kukusa, kukus bumbu kelapa tadi selama kurang lebih 20 menit sampai benar-benar matang.

5. Segera angkat bumbu yang sudah matang dalam kukusan tadi, buka bungkusan daun pisang, dan campurkan bersama dengan sayuran yang sudah direbus sebelumnya. Aduk sampai bumbu kelapa merata sempurna.

6. Urap siap disajikan, penambahan rasa pedas bisa disesuaikan dengan selera masing-masing.

Itu dia cara membuat urap kelapa yang mudah dan bisa kamu praktekkan sendiri di rumah.

 

Mesin Parut Kelapa dan Mesin Cungkil Kelapa

Urap kelapa tentunya akan membutuhkan parutan kelapa muda yang merupakan bahan utama dalam membuat urap. Umumnya orang akan memarut kelapa sendiri dengan alat tradisional yang terbuat dari besi dengan tekstur tajam untuk memarut kelapa.

Akan tetapi hal tersebut tentu akan membutuhkan waktu yang cukup lama, sebab perlu memarut satu persatu kelapa yang ada. Dengan fakta tersebut, tidak semua orang mau merelakan waktunya untuk memarut kelapa yang akan membutuhkan waktu yang cukup lama.

Kini memang sudah tersedia parutan kelapa siap saji di beberapa warung dan toko, akan tetapi lebih baik membuatnya sendiri bukan? Dengan membuat sendiri kita akan mengetahui sendiri apakah parutan kelapa kita aman dan berisih atau tidak.

Dan kini kamu tidak perlu khawatir, sebab telah hadir mesin parut kelapa dan juga mesin cungkil kelapa yang akan memudahkan kamu dalam mendapatkan parutan kelapa yang terbaik dan higenis.

Jika kamu berminat, kamu bisa memanfaatkan dua mesin tersebut untuk menjadikannya sebagai sumber pendapatan sampingan. Dengan mesin yang berkualitas baik, tentu akan tahan lebih lama. Dan dengan memanfaatkan mesin tersebut, kamu bisa membuat usaha parutan kelapa atau bahkan santan kelapa.

 

Itu dia beberapa penjelasan tentang cara membuat urap kelapa dan juga mesin membuat parutan kelapa yang berkualitas. Semoga informasi di atas dapat menambah pengetahuan kamu dan membantu kamu dalam membuat urap kelapa yang mudah dan lezat. Sampai jumpa di pembahasan artikel menarik dan bermanfaat lainnya!